MUSYAWARAH DESA PENETAPAN KELUARGA PENERIMA MANFAAT ( KPM ) BLT DD DESA SUKARARA

Musyawarah Desa

Pemerintah Desa Sukarara Kecamatan Sakra Barat Kabupaten lombok timur menggelar Musyawarah Penetapan Keluarga Penerima Manfaat ( KPM ) Bantuan Langsung Tunai Yang Sumber Anggarannya berasal dari Dana Desa yang dialokasikan oleh Pemerintah Pusat ke seluruh Desa di indonesia

Dalam Musyawarah kali ini dihadiri juga Oleh Bhabinkamtibmas Desa Sukarara Dan dari beberapa Lembaga Desa Seperti Badan Permusyawaratan Desa ( BPD ) , LKMD, Karang Taruna, Unsur Perempuan, Tokoh Agama , Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda, Tokoh Adat Dan Pendamping Desa Kecamatan Sakra Barat
Peserta Musyawarah Desa

Kepala Desa Sukarara Sudirman S.Pd menyampaikan dalam sambutannya " Bahwa Dana yang akan diterima oleh Masyarakat ini berasal Dari Dana Desa dan diperuntukkan untuk Masyarakat yang tergolong Miskin dan Kurang mampu dan berdampak secara langsung oleh Pandemi Covid 19 " Terpisah Bhabinkamtibmas Desa Sukarara Bripka Muhsin Nurjayadi,S.H dalam sesi Tanya  Jawab Menyampaikan " Agar dalam menseleksi Masyarakat yang layak mendapatkan Bantuan supaya benar benar teliti dan Tepat Sasaran untuk menghindari gejolak dimasyarakat dan terciptanya rasa keadilan ".
Sesi Tanya Jawab 

Musyawarah berakhir dengan kata sepakat dan menyerahkan Data Keluarga Penerima Manfaat kepada Kepala Wilayah Dan Pemerintah Desa Sukarara untuk selanjutnya di input dan dilaporkan ke Pemerintah Kecamatan dan Dinas Pemerintah Masyarakat Desa ( DPMD ) Kabupaten Lombok Timur.

Komentar

Postingan Populer